UPACARA HARI SUMPAH PEMUDA (28/10/2024)
UPACARA HARI SUMPAH PEMUDA (28/10/2024)
Published | Hits: 27Cianjur, 28 Oktober 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-96, Pengadilan Agama Cianjur melaksanakan upacara bendera di halaman kantor pada Senin pagi, 28 Oktober 2024. Upacara kali ini mengusung tema "Maju Bersama Indonesia Raya," sebagai bentuk semangat persatuan dan kemajuan bersama.
Upacara dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Cianjur, Yayan Liyana Mukhlis, S.Ag., M.H., yang bertindak sebagai Pembina Apel, sementara Luki Sugiawan bertugas sebagai Komandan Apel. Dalam amanatnya, Pembina Apel menyampaikan pesan tentang pentingnya menjaga persatuan dan semangat kebangsaan yang telah dirintis oleh para pemuda pada tahun 1928.
"Semangat persatuan yang tertuang dalam Sumpah Pemuda menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus membangun negeri dengan penuh semangat dan dedikasi," ujar Yayan Liyana Mukhlis, S.Ag., M.H., dalam pidatonya.
Tema "Maju Bersama Indonesia Raya" dipilih untuk menggugah kembali jiwa nasionalisme dan kerja sama di antara seluruh elemen bangsa. Melalui momen peringatan ini, diharapkan seluruh pegawai Pengadilan Agama Cianjur semakin kompak dalam melayani masyarakat, serta ikut andil dalam pembangunan karakter bangsa yang lebih baik.
Upacara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Dandan Ridwan, S.H. sebagai ungkapan syukur dan harapan untuk kemajuan Indonesia yang semakin maju dan berjaya di masa depan.(nN)